Pada hari keempat pelaksanaan MPLS, UPT SMA Negeri 7 Enrekang kedatangan Pengawas Pembina SMAN 7 Enrekang yaitu Bapak Drs. H. Namiruddin, M.Si., MM. Beliau merupakan pengawas pembina di UPT SMAN 7 Enrekang. Kedatangan beliau di samping memantau pelaksanaan MPLS, beliau memotivasi panitia MPLS dengan Pengurus OSIS SMAN 7 Enrekang untuk memberikan yang terbaik kepada peserta didik baru sebelum mereka resmi bergabung dengan Keluarga besar UPT SMA Negeri 7 Enrekang dan proses Pembelajaran. Bapak pengawas yang akan purnabakti tanggal 01 Agustus 2021 ini tetap antusias memberikan pengarahan kepada sekolah binaanya. Sebelum beliau meninggalkan UPT SMAN 7 Enrekang, Beliau berpesan untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan agar bisa terhindar dari virus Covid 19.
Beberapa menit setelah bapak pengawas meninggalkan SMA Negeri 7 Enrekang, sekolah ini kembali kedatangan tamu dari Satgas Covid 19 Kabupaten. rombongan ini terdiri dari tiga orang yang ditugaskan untuk memantau pelaksanaan MPLS UPT SMA Negeri 7 Enrekang. Satgas Covid Kabupaten ini memantau bagaimana kesiapan sekolah ini dalam menanggulangi covid 19, mereka memeriksa semua kelengkapan yang ada demi menjaga dan mencegah tersebarnya virus di lingkungan sekolah. Di samping memantau, memeriksa peralatan, satgas juga mengadakan penyemprotan di seluruh ruangan yang ditempati oleh peserta didik baru. Setelah mengadakan penyemprotan satgas kabupaten meninggalkan UPT SMA Negeri 7 Enrekang. Dan mereka berpesan sebelum peserta didik masuk di lingkungan sekolah agar terlebih dahulu suhu tubuh mereka diperiksa dengan termogun setelah itu cuci tangan dan bisa masuk di lingkungan sekolah. Bagi siswa yang suhu tubuhnya diatas 38◦C agar diberi keringanan untuk tidak mengikuti pelakasanaan MPLS sampai suhu tubuhnya normal kembali.




πππ
BalasHapusπ€π€π€πππ
BalasHapus